Welcome Comments Pictures

Sabtu, 07 September 2019

Pentingnya Sikap Kritis dan Jiwa Pancasilais Bagi Generasi Millenial


Saat ini sikap kritis dan jiwa pancasilais sudah jarang diterapkan oleh generasi millenial. Sikap kritis biasanya dimulai dari sikap tidak mudah percaya. Banyak sekali berita-berita hoax yang tersebar di kalangan anak muda saat ini. Mulai dari berita di sosial media,gosip yang beredar di televisi,gosip atau berita yang disampaikan melalui mulut ke mulut, dan lain-lain. Banyak saat ini generasi kita yang termakan oleh berita hoax yang beredar. Sepatutnya yang kita lakukan sebelum mempercayai berita-berita yang tersebut adalah dengan mencari tahu akan kebeneran berita itu. Menurut ahli komunikasi dari Universitas Indonesia Prof. Muhammad Alwi Dahlan menjelaskan hoax merupakan berita bohong yang sudah direncanakan oleh penyebarnya. Berita-berita yang sembarangan kita percayai dapat menimbulkan perpecahan,perselisihan,hingga pertikaian.

Generasi Millenial dapat meminimalisir terjadinya berita hoax dengan cara mencermati alamat situs berita yang mereka temukan,periksa fakta-fakta yang ada,selain itu bisa juga mengkroscek keaslian berita yang tersebar,dan juga jangan hanya membaca sekilas dari judul berita. Jika saat ini pemberitaan hoax menjadi hal lumrah dan dikonsumsi setiap hari oleh masyarakat atau pada generasi millenial,maka semua itu dapat membentuk karakter generasi muda yang mengedepankan ego dan mudah emosi dengan mengesampingkan kebenaran yang ada dalam berita tersebut. Berita hoax tersebut memberikan pengaruh yang signifikan terhdap pemikiran publik tanpa berfikir kritis apakah berita itu sudah akurat atau belum. Isu-isu berita hoax tersebut dapat menggoyahkan jiwa dan pikiran generasi muda saat ini,yang mengancam pada kebhinekaan Indonesia akibat pola pikir yang salah.

Pada generasi millenial saat ini,pemberitaan hoax sangat dikhawatirkan menciptakan pola pikir yang agresif,dan lebih ke main hakim sendiri. Dalam diri kita sebenarnya sudah tertanam sikap atau pikiran kritis dan jiwa pancasilais,namun terkadang kita generasi muda sangat susah untuk menerapkan hal tersebut. Sikap kritis yang kita miliki seharusnya kita kembangkan untuk meminimalisir terjadinya berita hoax yang beredar kemana-mana. Sedangkan jiwa pancasilais yang kita miliki juga harus diterapkan,jangan sampai berita hoax yang beredar itu merusak persatuan bangsa kita. Maka dari it,generasi millenial saat ini wajib mengetahui pentingnya sikap kritis dan jiwa pancasilais,serta menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari untuk mewujudkan Indonesia berdaya.





Daftar Pustaka :
https://www.google.com/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=1&cad=rja&uact=8&ved=2ahUKEwi3vci78b7kAhXBXisKHZjyDRAQFjAAegQIARAB&url=http%3A%2F%2Frepositori.kemdikbud.go.id%2F10238%2F&usg=AOvVaw3JyyWDMesZh99H4gFV52_u
https://www.antaranews.com/berita/606085/ahli-hoax-merupakan-kabar-yang-direncanakan

1 komentar:

  1. Harrah's Cherokee Casino Resort - MapYRO
    Welcome to 광명 출장샵 Harrah's Cherokee Casino Resort. Harrah's Cherokee is tucked away in the 순천 출장샵 Smoky Mountains and 여수 출장마사지 near the Great Smoky Mountains. It 오산 출장샵 is owned by the Eastern Band 부산광역 출장샵 of the Cherokee Indians

    BalasHapus